Tips Cara untuk Lolos Psikotes atau TPA

Posted by: Unknown Updated at : 00.45
Tags:
Tes Psikolog atau psikotes memiliki pengertian sebagai sarana atau alat untuk mengukur kondisi psokolog seseorang serta kompetensi dalam ...
Tips Cara untuk Lolos Psikotes atau TPA

Tes Psikolog atau psikotes memiliki pengertian sebagai sarana atau alat untuk mengukur kondisi psokolog seseorang serta kompetensi dalam mengemban tugas atau suatu jabatan. Kondisi psikolog manusia biasanya diukur meliputi 4 aspek potensi, antara lain yaitu aspek potensi intelektual, potensi sikap kerja, potensi kepribadian dan kompetensi.

Tips menghadapi psikotes
Secara umum sebenarnya ada banyak hal yang mempengaruhi sukses atau tidaknya seseorang mengerjakan soal psikotes. Adakalanya kegagalan seseorang menyelesaikan tugas psikotes bukan karena faktor kepribadian seseoran, tetapi kadang dipengaruhi faktor diluar kendali manusia. Namun secara garis besar ada 2 faktor yakni faktor internal dan faktor eksternal.

Disini saya akan membagi 2 tips dalam menghadapi psikotes. yang pertama sebelum tes dan yang kedua saat melakukan tes.

1. Sebelum Tes:

  • Anda harus yakin terlebih dahulu, bahwa posisi/pekerjaan yang dimasuki lewat psikotes itu sesuai dengan kemampuan anda.
  • Persiapkan diri dengan istirahat yang cukup, seringkali seseorang sebenarnya mampu mngerjakan tes. Namun ketegangan dan kondisi tubuh yang tidak prima, dapat membuat hasil tes menjadi buruk.
  • Pastikan anda sudah tau tempat tes.
  • Berlatih berbagai soal psikotes.
  • Untuk menaklukan soal bahasa indonesia, sering-seringlah baca kolom di koran.
  • Coba ingat beberapa kunci di bidang statistik
  • Berdoalah terlebih dahulu
2 Pada saat tes:
  • Pada umumnya setiap lembar jawaban/soal psikotes anda diminta untuk menulis biodata. Isilah terlebih dahulu sebelum anda mengerjakan psikotes
  • Dengarkanlah baik-baik  setiap petunjuk/arahan dari pengawas.
  • Jika ada yang anda tidak mengerti, bertanyalah kepada pengawas.
  • Jangan melihat jawaban orang lain


Title : Tips Cara untuk Lolos Psikotes atau TPA
Description : Tes Psikolog atau psikotes memiliki pengertian sebagai sarana atau alat untuk mengukur kondisi psokolog seseorang serta kompetensi dalam ...

0 komentar "Tips Cara untuk Lolos Psikotes atau TPA"